Cara Membedakan Jenis Kelamin Kura-Kura Jantan Atau Betina

Cara Membedakan Jenis Kelamin Kura-Kura Jantan Atau Betina

Hai sahabat…kali ini kita akan membahas cara membedakan kura-kura jantan dan kura-kura betina. Nah, untuk lebih jelasnya mari simak pembahasan berikut ini.

Kura-Kura adalah Jenis hewan bersisik berkaki empat yang termasuk golongan reptil. Kura-kura masuk dalam ordo Testudinata. Kura-kura memiliki tempurung atau batok yang keras dan kaku. Batok atau tempurung tersebut memiliki dua bagian yaitu bagian atas yang menutupi punggung disebut karapas (carapace) dan bagian bawah (ventral, perut) disebut plastron. Kura-kura hidup di berbagai tempat daerah seperti gurun, padang rumput, hutan, rawa, sungai dan laut.Tapi kebanyakan Kura-kura hidup di daratan, Kura-kura tidak memiliki gigi. Akan tetapi pengerasan tulang di moncong kura-kura sanggup memotong apa saja yang menjadi makanannya,Kura-kura memiliki ukuran yang bervariasi ada yang besar dan kecil.

perbedaan-kura-kura-jantan-dan-betina

Klasifikasi ilmiah Kura-Kura
Kerajaan: Animalia
Filum: Chordata
Kelas: Sauropsida
Ordo: Testudinata

Banyak orang yang memelihara kura-kura tapi tidak tahu cara membedakan kura-kura jantan dan kura-kura betina. Berikut adalah cara membedakan antara kura-kura jantan dan kura-kura betina:

1. Kerapas atau Cangkang

perbedaan-kerapas-atau-cangkang-pada-kura-kura

Kerapas atau cangkang pada kura-kura jantan memiliki ukuran yang lebih panjang dan lebih ramping sedangkan kerapas pada betina lebih pendek dan dan lebih lebar.

2. Plastron
perbedaan-plastron-pada-kura-kura-jantan-dan-betina
Plastron adalah cangkang yang menutupi perut bagian bawah kura-kura.
Plastron pada kura-kura jantan memiliki bentuk yang cekung. bentuk plastron yang seperti itu membuat jantan mudah menyesuaikan dengan cangkang betina saat kawin. Sedangkan plastron pada betina memiliki bentuk yang rata sehingga dengan bentuk seperti itu ruang perut betina lebih luas untuk mengandung telur.

3. Cakar

perbedaan-cakar-kura-kura-betina-dan-jantan
Cakar pada kura-kura jantan lebih panjang,lebih tajam dan lebih ramping dibandingkan dengan betina karena cakar pada Jantan digunakan pada saat kawin dengan betina. Selain itu juga cakar itu digunakan untuk mengklaim/mempertahankan wilayah serta untuk berkelahi.

4. Kloaka

perbedaan-kloaka-pada-kura-kura-jantan-dan-betina
Kloaka atau lubang saluran kotoran pada ekor, juga dapat membedakan antara kura-kura jantan dengan kura-kura betina.
Kloaka pada jantan memiliki kloaka yang panjang dan memiliki bentuk seperti belahan, letaknya hampir pada bagian ujung ekor. Sedangkan pada betina memiliki kloaka lebih bundar dengan bentuk menyerupai bintang, letak kloakanya tersembunyi pada bagian cangkang.

5. Ekor

perbedaan-ekor-kura-kura-jantan-dan-betina
Ekor pada kura-kura jantan lebih panjang, lebih besar,tebal berotot, serta cenderung melipat ke kanan sedangkan  betinanya memiliki ekor lebih pendek,kecil,tipis kurang berotot serta cenderung melipat ke kiri.

Demikian artikel pembahasan tentang”Cara Membedakan Jenis Kelamin Kura-Kura Jantan Atau Betina“, semoga dapat bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa