Panduan Lengkap Cara Menanam dan Merawat Bunga Aster Dalam Pot Agar Cepat Berbunga Bagi Pemula

Panduan Lengkap Cara Menanam dan Merawat Bunga Aster Dalam Pot Agar Cepat Berbunga Bagi Pemula – Bunga Aster adalah salah satu jenis bunga yang berasal dari Tiongkok, bunga ini dapat tumbuh dengan ketinggian rata-rata sekitar 30-70 cm. Bunga aster berdaun susun dan memiliki banyak variant warna seperti putih, ungu, biru, pink dan lainnya dengan bagian tengah berwarna kuning.

Klasifikasi ilmiah Aster
Kerajaan: Plantae
(tidak termasuk): Angiosperms
(tidak termasuk): Eudicots
(tidak termasuk): Asterids
Ordo: Asterales
Famili: Asteraceae
Upafamili: Asteroideae
Bangsa: Astereae
Genus: Aster

Ada beberapa jenis bunga aster diantaranya yaitu:

Aster chinensis tipe Princes memiliki warna bunga merah muda, kuning muda, biru muda, biru tua dan putih.
Aster chinensis tipe Amerika memiliki warna bunga biru muda, merah muda, merah tua, merah lembayung dan putih.
Aster chinensis tipe Liliput memiliki warna bunga merah muda, merah tua, biru dan putih.
Aster chinensis tipe Giant Cornet memiliki warna bunga merah tua, merah muda, dan putih.
Aster novae-angliae memiliki warna bunga hanya violet muda.
Aster incises: memiliki warna bunga violet dan agak kebiruan.

Cara Menanam dan Merawat Bunga Aster Dalam Pot

Persiapan Bibit Bunga Aster

Bibit bunga aster ang akan ditanam bisa diambil dari benih bibit tanaman aster secara langsung atau membeli bibit aster di toko tanaman. Tanaman yang baik untik diambil benih yaitu tanaman yang memiliki umur sekitar 6-12 bulan. Ambil bunga tanaman induk tersebut untuk dibuat benih lalu jemur bunga sampai kering, jika sudah pisahkan biji dari bunganya.

Persiapan Penanaman Benih Bunga Aster

Apabila benih sudah siap, selanjutnya benih disemaikan terlebih dahulu pada media semai. Media semai dibuat dari campuran tanah dengan pasir dan juga pupuk kandang/kompos yang halus ( 1 : 1 :1). Selanjutnya, semaikan benih pada media semai, lalu tutup dengan media tanam lagi namun tipis saja. Lakukan penyiraman untuk menjaga kelembaban media secara rutin. Jika sudah menjadi bibit dengan 4-5 helai daun, bibit aster bisa dipindahkan pada media tanam permanen.

Penanaman Bunga Aster Dalam Pot

Pada penanaman, bibit bunga ditanam pada polybag atau pot yang sudah diisi dengan campuran tanah, pasir, pupuk kandang atau kompos dengan perbadingan 1:1:1. Pada polybag atau pot dibuat lubang tanam (sesuaikan dengan ukuran bibit bunga), lalu tanam bibit bunga aster dengan posisi tegak pada lubang tanam yang telah dibuat lalu timbun dengan media tanam dengan sedikit dipadatkan. Penanaman ini sebaiknya dilakukan pada sore hari.

Pemeliharaan Bunga Aster Dalam Pot

Lakukan penyiraman bunga aster dilakukan secara teratur setiap dua hari sekali. Lakukan pula pemupukan dengan menggunakan pupuk NPK dengan dosis 1 sendok per tanaman, pemberian pupuk diberikan dengan cara diletakkan atau ditabur pada sekitar tanaman. Pemangkasan pucuk juga perlu dilakukan agar merangsang cabang dan tunas baru. Bunga aster bisa tumbuh hingga umur sekitar 1-2 tahun.

Demikian artikel pembahasan tentang”Panduan Lengkap Cara Menanam dan Merawat Bunga Aster Dalam Pot Agar Cepat Berbunga Bagi Pemula“, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa