Cara Menanam Daun Mint Dalam Pot Di Rumah Bagi Pemula Agar Sukses

Cara Menanam Daun Mint Dalam Pot Di Rumah Bagi Pemula Agar Sukses – Daun Mint merupakan tanaman yang menghasilkan rasa mint atau menthol yang umum terdapat di obat batuk dan permen. Menthol juga sering digunakan dalam industri obat kumur. Selain itu, daun mint juga sering dimanfaatkan untuk menyajikan perasa pada makanan dan minuman.

Pada dasarnya, daun mint bukan berasal dari daerah subtropik, sekitar Mediterania (Laut Tengah). Menurut sejarah, penyebaran daun mint ini ke daerah Asia diduga berasal dari Eropa, yang pada awalnya tanaman ini disebarluaskan oleh orang spanyol di daerah semenanjung Malaya dan Singapura. Tanaman daun mint ini telah banyak dibudidayakan di California, Washington, Michigan, Ohio serta negara-negara lainnya seperti Rumania, Inggris, Prancis, Maroko, Rusia, Argentina, Brazil, Cina, Bulgaria dan Jepang sejak tahun 1500 M.

Daun mint yang paling banyak dikenal di masyarakat ada tiga spesies, yaitu Mentha arvensis penghasil menthol dan minyak mentha kasar/mentha jepang. Daun mint ini merupakan tanaman herbal yang menghasilkan minyak atsiri dan saat ini merupakan komoditas yang banyak digunakan di dunia industri sebagai penambah aroma dan rasa masakan, minuman, obat, kosmetik dan produk penyegar lainnya.

Minyak daun mint dapat diperoleh dengan cara menyuling batang dan daunnya. Daun mint memiliki aroma yang wangi dan rasa yang sangat menyegarkan. Kandungan minyak pada daun mint yang membuat aroma wangi dan semriwing. Daun mint juga mengandung banyak vitamin, seperti vitamin C, provitamin A, fosfor, besi, kalsium dan potasium. Selain digunakan dalam penyegar dan penambah rasa pada makanan. Manfaat daun mint memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, diantaranya sebagai obat penenang, obat anti batuk, diaforetik (menghangatkan dan menginduksi keringat) , mengatasi ketombe, penghilang sakit perut, penghilang bau mulut, sebagai pendingin pada luka bakar dan lain sebagainya.

Cara Menanam Daun Mint Dalam Pot

Persiapan Bibit Daun Mint Dalam Pot

Siapkan bibit tanaman mint terlebih dahulu, bibit tersebut dapat diperoleh dengan membelinya di toko pertanian atau untuk mendapatkan hasil panen yang memuaskan, gunakan bibit dari tanaman mint dewasa. Potong sekitar 1 cm tepat di atas percabangan batang dengan menggunakan gunting. Selanjutnya, letakkan tangkai mint dalam gelas guna merangsang tumbuh kembang akar baru.

Sebaiknya, simpan gelas tersebut pada tempat hangat yang terkena terik matahari. Tunggu hingga akar barunya tumbuh dari batang tangkai. Kalian harus menunggu hingga panjang akar putih dari tangkai mint berukuran beberapa cm baru bisa ditanam. Akar mint dapat tumbuh menjalar hingga ke bagian dasar pot.

Penanaman Daun Mint Dalam Pot

Siapkan pot tanam yang akan digunakan terlebih dahulu. Setelah itu, siapkan media tanam berupa campuran tanah dan kompos. Setelah semuanya siap, segera lakukan penanaman. Isi 1/3 pot tanam yang akan digunakan untuk menanam tanaman mint dengan media tanam berupa campuran pupuk kompos dan tanah yang tadi sudah disiapkan. Selanjutnya, tanam tangkai ataupun tunas mint ke dalam pot tersebut. Jika terlalu panjang, kalian bisa memangkas akarnya, jika sudah tutup lubang tanam dengan media tanam.

Masa Panen Daun Mint

Panen besar daun mint dapat dilakukan saat tanaman mekar dengan rasa dan aromanya terasa wangi semerbak kemudian potong seluruh tanaman mint. Bersamaan dengan panen ini, buang daun yang menguning atau daun yang tumbuh lebih rendah guna meningkatkan pertumbuhannya. Ukuran panen mint yang ideal yaitu 3 (tiga) kali panen selama musim tanam. Panen daun mint ini bisa dilakukan dengan berbagai ukuran sesuai kebutuhan.

Demikian artikel pembahasan tentang” Cara Menanam Daun Mint Dalam Pot Di Rumah Bagi Pemula Agar Sukses “, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikui postingan kami berikutnya. Sampai jumpa