Panduan Lengkap Cara Budidaya Cacing Tanah Lumbricus Rebellus Dengan Mudah Bagi Pemula

Panduan Lengkap Cara Budidaya Cacing Tanah Lumbricus Rebellus Dengan Mudah Bagi Pemula – Cacing tanah selain digunakan untuk pakan ikan dan juga menggemburkan tahan, cacing tanah dapat dikonsumsi oleh manusia karena cacing tanah memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan seperti membantu mengobati penyakit tifus, diare, melancarkan sirkulasi darah, melancarkan pencernaan, antipiretik, menjaga kesehatan kulit dan membantu menyembuhkan luka. Jenis tanah yang paling banyak untuk dibudidayakan yaitu species Lumbricus Rebellus karena cacing ini mengandung protei ang tinggi yaitu sekitar 76%. Cacing tanah jenis Lumbricus Rebellus selain untuk obat dalam dunia farmasi juga dimanfaatkan sebagai bahan kosmetik.

Bagi anda yang ingin melakukan budidaya cacing ini sekiranya cukup menguntungkan karena harga cacing ini cukup mahal namun cacing jenis ini masih jarang dibudidayakan tapi permintaannya terus meningkat. Berikut ini adalah cara budidaya cacing tanah:

Persiapan Lokasi dan Kandang Budidaya Cacing Tanah

Tanah yang akan digunakan untuk budidaya cacing ini harus memiliki kandungan bahan organik dengan jumlah besar. Bahan organik tersebut dapat berasal dari daun yang sudah gugur, kotoran ternak dan lain sebagainnya. Cacing tanah menyukai bahan yang mudah membusuk karena mudah dicerna.

Tanah yang dibutuhkan untuk budidaya cacing tanah yaitu tanah yang sedikit asam hingga netral dengan pH sekitar 6-7,2, memiliki kelembaban sekitar 15%-30% serta memiliki suku sekitar 15 hingga 25 derajat celcius atau lebih sangat dibutuhkan untuk pertumbuhan cacing tanah dan penetasan kokon.

Lokasi Yang akan digunakan untuk budidaya cacing tanah diusahakan mudah diawasi dan tidak terkena matahari secara langsung. misalnya di bawah pohon atau bisa juga tempat yang diberi atap.

Kandang yang digunakan untuk budidaya cacing tanah dapat dibuat dengan menggunakan rumbia, bambu atau uang lainnya dengan ukuran kandang disesuaikan dengan skala budidaya yang akan digunakan jika skala besar ukuran kandang permanen dapat dibuat dengan ukuran sekitar 1,5 x 18 x 0,45 meter. Dalam kandang diberi rak-rak bertingkat untuk tempat dan wadah pemeliharaan.

Pemilihan Bibit Cacing Tanah

Bibit cacing tanah dapat diperoleh di sekitar lingkungan anda, biasanya cacing tanah banya hidup di tumpukan sampah atau tempat pembuangan kotoran hewan atau yang lainnya.

Pemeliharaan Cacing Tanah

Pemberian Pakan

Cacing tanah diberi pakan sebanyak satu kali sehari, banyaknya pakan yang diberikan pada cacing tanah disesuaikan dengan berat cacing yang dibudidayakan. Pakan cacing tanah dapat berupa kotoran hewan den pemberian pakan tersebut harus diperhatikan. Sebelum diberikan pada cacing tanah sebaiknya pakan dibuat bubur atau bubuk terlebih dahulu dengan cara menghaluskannya menggunakan blender. Jika sudah dalam bentuk bubur atau bubuk, taburkan pakan secara merata pada media lalu tutup dengan bahan yang tidak tembus pandang.

Penggantian Media

Selain pemberian pakan, pergantian media juga perlu dilakukan. Media yang menjadi tanah atau telah banyak mengandung telur harus segera diganti agar cacing tanah cepat berkembang biak maka telur, anak cacing dan cacing dewasa harus dipisahkan.

Proses Kelahiran

Untuk proses kelahiran diperlukan media untuk pembuatan sarang. Media tersebut yaitu berupa: kotoran hewan
daun-daunan atau buah-buahan, dan limbah rumah tangga ataupun kertas

Bahan-bahan yang telah tersedia dipotong sepanjang 2,5 cm lalu ditambahkan dengan air dan di aduk hingga agar merata. Setelah itu barulah bahan di campur dengan kotoran hewan dengan perbandingan 70 : 30 untuk bahan campuran.

Panen Cacing Tanah

Kualitas cacing tanah sangat dipengaruhi oleh banyak hal selain teknik beternak, juga dipengaruhi oleh lokasi pembudidayaan. Untuk hasil dari budidaya cacing tanah ini biasanya meliputi dua hal yaitu biomas dan bekas cacing. Untuk Pemanenan cacing tanah sangatlah mudah yaitu hanya dengan menempatkan lampu neon atau petromax diatas media maka cacing tanah akan berkumpul di bagian atas media. Setelah itu, pisahkan antara cacing dan medianya.

Demikian artikel pembahasan tentang”Panduan Lengkap Cara Budidaya Cacing Tanah Lumbricus Rebellus Dengan Mudah Bagi Pemula“, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa