Wortel- Klasifikasi, Jenis, Kandungan Serta Manfaatnya

Penjelasan Mengenai Klasifikasi, Jenis, Kandungan Serta Manfaat Wortel Lengkap

Hai sahabat……Kali ini kita akan membahas tentang sayuran berwarna oranye Dengan kandungan vitamin A yang tinggi yaitu “Wortel” . Untuk lebih jelasnya mari simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Wortel (Daucus carota) adalah tumbuhan biennial atau tumbuhan yang menyelesaikan satu kali siklus hidupnya dalam waktu 2 tahun atau kurang yang berasal dari genus Daucus. Tumbuhan ini tumbuh di daerah dataran tinggi(1200m dpl) yang memiliki tanah gembur,subur, suhu udara dingin serta lembab. Tumbuhan ini memiliki batang bunga yang dapat tumbuh tinggi berkisar 1 meter, memiliki bunga berwarna putih, dan bagian yang dapat dimakan dari tumbuhan ini adalah umbinya yang memiliki rasa manis langu.

Klasifikasi ilmiah
Kerajaan: Plantae
Divisi: Magnoliophyta
Kelas: Magnoliopsida
Ordo: Apiales
Famili: Apiaceae
Genus: Daucus
Spesies: D. carota
Nama binomial
       Daucus carota

Kandungan gizi pada wortel/100 gram :

Vitamin A  12000 SI
Kalori 42 kalori
Protein 1,2 gram
Lemak 0,3 gram
Hidrat Arang 9,3 gram
Kalsium 39 miligram
Fosfor  37 miligram
Zat besi 0,8 miligram
Vitamin B1  0,06 miligramVitamin C  6 miligram

Jenis-jenis wortel dibedakan menjadi 3 golongan, yaitu :

  1. Wortel Imperator

    wortel imperator
    Jenis wortel imperator memiliki bentuk bulat memanjang dengan ujung meruncing seperti kerucut , wortel ini sedikit tipis, serta memiliki umbi berwarna oranye. Wortel jenis ini kurang disukai oleh orang karena rasa yang dimiliki wortel jenis ini kurang manis.

  • Wortel Chantenay
    wortel chantenay
    Jenis wortel ini  memiliki bentuk tebal meruncing dengan ujung yang tumpul.  Jenis wortel chantenay memiliki panjang sekitar 5 inci serta banyak disukai orang karena memiliki rasa yang manis. Dibandingkan jenis wortel lainnya wortel jenis ini memiliki tekstur  lebih kasar. Biasanya, wortel jenis ini sering dimasak dengan di potong berbentuk dadu.
  • Wortel Nantes
    wortel Nantes
    Jenis wortel nantes merupakan gabungan dari wortel jenis Imperator dan jenis chantenay. Wortel jenis ini memiliki ukuran sedang,  memiliki warna oranye gelap, berbentuk bulat tumpul, dan memiliki diameter dari atas hingga bawah sama . Kandungan air pada wortel nantes lebih tinggi dari jenis wortel lainnya sehingga jika dimasak rasa manis pada wortel jenis ini akan berkurang.

Manfaat dari Wortel, antara lain:

  • Mengurangi Resiko Kanker
    Di dalam wortel memiliki kandungan hidrat arang, fosfor, beta karoten yang menjadikannya sangat baik untuk kesehatan tubuh. Kandungan beta karoten, dipercaya ampuh untuk mencegah tubuh dari serangan kanker. Wortel dapat mengurangi risiko kanker paru-paru, kanker payudara dan kanker usus besar. Peneliti menemukan zat falcarinol dan falcarindiol yang merupakan zat anti kanker. Wortel adalah satu-satunya sayuran yang memiliki zat ini.
  • Menekan Resiko Penyakit Jantung
  • Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Manusia
  • Mencegah Stroke
  • Menjaga Kesehatan Mata
  • Menjaga Kesehatan Ginjal
  • Menjaga Kesehatan Kulit
  • Mencegah Penuaan Dini
  • Dapat membantu meningkatkan kualitas dan kuantitas ibu yang sedang menyusui
  • Menjaga dan meningkatkan kesuburan kandungan
  • Menjaga Janin agar tetap tumbuh sehat
  • Merawat mata
  • Anti oksidan
  • Membekukan darah
  • Mencegah diabetes
  • Memperkuat tulang dan mencegah osteoporosis
  • Memelihara sistem pencernaan
  • Meningkatkan memori

Demikian artikel pembahasan tentang”Wortel- Klasifikasi, Jenis, Kandungan Serta Manfaatnya“, semoga bermanfaat dan jangan lupa ikuti postingan kami berikutnya. Sampai jumpa