Cara Dan Tips Ternak Atau Budidaya Burung Kenari Bagi Pemula Agar Sukses

Cara Dan Tips Ternak Atau Budidaya Burung Kenari Bagi Pemula Agar Sukses

Hai Sahabat…Kali ini kita akan membahas tentang cara budidaya atau ternak burung kenari. Nah, untuk lebih jelasnya mari simak pembahasan berikut ini.

Burung Kenari atau Serinus canarai adalah jenis burung kicau yang pertama kali ditemukan di kepulauan canary sebuah daratan di bagian timur laut afrika oleh Jean De Berthan Cout seorang pelaut perancis. Burung kenari memiliki bulu yang indah seperti warna kuning, hijau, putih, merah dan lainnya serta memiliki suara yang merdu.

Burung kenari merupakan salah satu jenis burung yang banyak di pelihara, karena ukurannya relatif kecil, burung kenari hanya memakan biji-bijian serta memiliki warna bulu yang indah dan suaranya merdu.Terdapat beberapa jenis keneri diantaranya Kenari Norwich, Kenari Border, Kenari Yorkshire, Kenari Gloster, Kenari Roller, Kenari Belgian, Kenari Frill, Kenari Chest, Kenari Cinnamon, Kenari Lancashire, Kenari London Fancy, Kenari Fife Fancy, dan Kenari Red Intensive. Memelihara burung kenari selain dapat menyenangkan hati, memelihara kenari ternyata juga bisa mendapatkan keuntungan dengan cara menernakkan burung kenari tersebut. Menernakan kenari merupakan salah satu prospek usaha yang menjanjikan karena nilai jual kenari cenderung stabil yaitu berkisar antar ratusan ribu hingga puluhan juta, tak heran jika orang banyak berminat untuk memelihara burung kenari. Kali ini kita akan membahas tentang cara beternak atau budidaya burung kenari bagi pemula, berikut adalah penjelasan secara lengkapnya:

a. Cara Membedakan Betina Dan Jantan Kenari
Apabila ingin membudidayakan kenari anda harus bisa membedakan mana yang jantan dan mana yang betina, memang agak sulit namun lama kelamaan pasti anda akan tau. Nah, berikut adalah ciri yang dimiliki oleh jantan dan betina yang mungin bisamenjadi tips anda belajar membedakan jantan da betina:

Kenari Jantan

  • Memiliki dubur atau kloaka menonjol, vertikal atau tegak lurus
  • Memiliki suara yang nyaring dan ngerol
  • Memiliki tubuh yang cenderung ramping dan memanjang
  • Memiliki leher yang lebih panjang dibanding betina

Kenari Betina

  • Memiliki dubur atau kloaka datar tidak menonjol
  • Memiliki suara tidak nyaring dan putus-putus serta ada yang ngerol dan ada yang tidak
  • Memiliki tubuh agak bulat
  • Memiliki leher lebih pendek dibanding jantan

b. Cara mengetahui Usia dan Kesiapan Kenari yang akan diternak
Usia kenari yang siap untuk diternak idealnya adalah berumur sekitar 8 bulan untuk jantan dan berumur sekitar 6 bulan untuk kenari betina, Namun utuk kenari berpostur atau memiliki tubuh agak besar seperti yorkhire ideal untuk diternakan pada umur sekitar 10 bulan atau lebih. Hal yang terpenting adalah kenari sudah dalam kondisi birahi saat akan diternak, jika tidak birahi maka tidak akan sulit dijodohkan dan pastinya sulit diternak. Berikut adalah ciri-ciri kenari yang Birahi :

Kenari betina

  • Sering meleperkan sayap
  • Sering berbunyi “cuit” untuk memanggil jantan
  • Merobeki kertas ataupun koran yang berasa dalam sangkar

Kenari jantan

  • Sering melompat kekiri dan kekanan bagian dasar sangkal sambil berkicau
  • Sering berkicau dan terkadang menabrak sangkar
  • Berkicau dengan bunyi nyaring dan bergaya dengan menurunkan sayapnya setengah badan.

c. Sangkar dan Sarana penunjang ternak Kenari
Sangkar ternak kenari biasanya menggunakan sangkar box khusus ternak atau menggunakan Sangkar yang memiliki sekat dibagian tengahnya agar lebih mudah dalam melakukan penangkaran. Disarankan untuk kenari jantan sangkar yang digunakan sebaiknya adalah sangkar gantung yang berukuran agak besar dan meletakkannya pada tempat yang aman dan tenang.
Makanan Kenari adalah biji sawi, canary seed, millet, sayuran : sawi hijau, mentimun, apel, sawi putih, dan untuk tambahan berikan kenari telur rebus baik itu telur ayam atau telur puyuh, jika perlu berikan pula multivitamin khusus kenari agar kenari lebih sehat.

d. Penjodohan Kenari
Proses memperkenalkan kenari jantan dengan kenari betina atau penjodohan sebaiknya menggunakan sangkar yang berbeda yaitu burung kenari betina di letakkan dalam sangkar box khusus sedangkan kenari jantang diletakkan dalam sangkar gantung. Jika tidak ingin repot letakkan jantan dan betina pada sangkar yang berpenyekat.